Cara Mengatasi Jaringan Indosat yang Lemot– Indosat adalah sebuah provider internet yang biasa kita gunakan untuk menghubungkan ke jaringan. Jenis providernya ini banyak sekali dipakai oleh semua masyarakat baik dari kalangan muda maupun tua.
Selain itu harga yang ditawarkannya pun terbilang sangat terjangkau dan bersahabat serta masih ada layanan lain yakni layanana penawaran promo dan bonus penggunaan. Sayangnya saat ini jaringan indosat sering kali mengalami gaangguan.
Menurut Blogtechno.org, salah satunya jaringan menjadi lemot dan lain sebagainya. Hal ini dikarenakan berbagai factor, namun jika kalian mengalami hal sedemikian rupa. Maka berikut akan kami berikan seolusi cara mengatasi jaringan lemot khusunya di jaringan indosat.
Kenapa Jaringan Indosat Lemot?
Ada banyak factor mengapa jaringan internet indosat menjadi lemot, salah satunya adalah sebagai berikut ini.
- Pertama HP yang belum memiliki jaringan 4G
- Lokasi yang belum terjangkau oleh jaringan
- Penggunaan yang sudah lebihi kapasitas
- Hadware sinyal yang memang jelek
- Penyedia layanan yang kurang maksimal
“Nah, itulah beberapa permasalahan yang menyebabkan jaringan kalian menjadi lemot”
Tips Mengatasi Internet Indosat Lambat
Sebenarnya ada banyak sekali cara mengatasi jaringan indosat yang lemot, mungkin dari kalian yang masih bingung bagaimana cata mengatasinya. Berikut saya berikan Tips untuk mengatasi jaringan indosar yang lemot.
-
Gunakan Jaringan 4G
Cara mengatasi jaringan yang lemot, cara pertama yakni kalian dapat mengubah jaringan dari 3G menjadi jaringan 4G atau LTE Only. Dengan begitu kalian akan dapat merasakan jaringan super cepat dan kencang.
Namun perlu kalian tahu juga, sebelum melakukan jaringan ini, pastikan bahwa HP kalian sudah terdukung oleh keneksi jaringan 4G, karena jika tidak maka yang kalian lakukan tidak akan membuahkan hasil.
Karena dalam hal ini salah satu syarat untuk menikmati jaringan super cepat yakni HP harus sudah terdukung oleh keneksi layanan jaringan 4G.
-
Atur APN Indosat
Cara kedua yakni kalian dapat melakukan pengaturan pada APN Indosat, cara ini merupakan cara untuk mempercepat jaringan. Caranya adalah sebagai berikut ini:
- Masuk ke pengaturan jaringan APN Indosat
- Lalu Tuliskan Indosatgprs
- Selesai
Cara ini merupakan salah satu yang bisa dilakukan untuk mendapatkan akses jaringan yang kuat, stabil, dan tentunya kalian akan bisa menikmati jaringan yang super.
-
Aktifkan Mode Pesawat
Cara selanjutnya kalian dapat menggunakan Mode Pesawat, cara ini merupakan salah satu cara untuk mengatasi jaringan yang lemot. Sebab dengan cara ini kalian sudah sama dengan melakukan “Reconnect” jaringan.
Jadi cara tersebut sama dengan kita sudah melakukan Me-refres IP lama menjadi IP baru. Cara ini tidak hanya dapat di terapkan di jaringan “Indosat” saja, melainkan dapat diterapkan di semua jaringan misal AXIS, TELKOMSEL, 3 (TRI), XL, dan lainya.
Intinya jika kalian menginginkan jaringan yang kuat coba saja dengan memainkan Mode pesawat lalu aktivkan kembali dengan begitu jaringan baru akan kalian dapat.
-
Setting Mode Jaringan
Di dalam HP android biasanya terdapat beberapa Mode jaringan yang bisa kita pilih atau kita gunakan diantaranya pilihan tersebut ada 2G, 3G, 2G/3G, 3G/2G (Otomatis Sambungan) dan LTE/3G/2G (Otomatis Sambungan).
Dari semua piliha tersebut saya sarankan lebih baik setting menjadi otomatis saja, hal ini agar jaringan dapat menyesuaikan dengan sendirinya.
Untuk cara menyettingnya adalah sebagai berikut ini.
- Pertama, => Buka Pengaturan di HP kalian.
- Masuk => ke pengaturan Koneksi
- Lalu => pilih Jaringan seluler
- Pilih => Mode jaringan SIM
- Pilih => LTE/3G/2G (sambung otomatis)
- Lalu tunggu sinyal internet hingga muncul kembali (Biasanya sinyal akan terputus beberapa saat)
- Selesai
“Itulah cara mudah yang dapat kalian pakai”
-
Restart HP Android
Selain cara diatas kalian juga dapat melakukan dengan cara “Restart Hp” hal ini dikarenakan terkadang pada APN atau pada koneksi jaringan memerlukan Restart supaya dapat memberikan efek system.
Dalan hal ini banyak dari kita yang sudah melakukanya. Allhasil banyak yang berhasil karena dalam hal ini sangat efektif untuk mengembalikan koneksi internet Indosat menjadi normal kembali.
-
Mendiamkan HP Beberapa Saat
Cara ini juga sangat efektif dan dapat kalian lakukan dengan mudah yakni dengan cara mendiamkan hp kalian dengan beberapa saat.
Sebab jaringan lemot bisa juga karena hp yang kita pakai itu sedang panas, sehingga jika hp panas maka baiknya diamkan terlebih dahulu saja. Agar system dapat dingin dan bisa bekerja lagi dengan normal termasuk pada system jaringan.
Dalam kasusu ini tidak hanya terjadi di hp, tapi bisa juga terjadi di perangkat lain misal seperti computer dan lainnya. Intinya ketika perangkat panas maka saran saya lebih baiknya mending diamkan saja hingga perangkat kembali dingin lagi.
-
Menggunakan HP di Malam Hari
Jika di siang hari jaringan masih terasa sangat lemot coba kalian tunggu di malam hari. Biasanya di malam hari jaringan akan menjadi sangat cepat. Salah satu penyebabnya yakni dikarenakan pengguna yang sedikit berkurang.
Sehingga jaringan dengan otomati akan menjadi terasa sangat cepat, cara ini dapat kalian gunakan di semua jenis operator baik Indosat, Telkomsel, Axis, 3, dan lainya.
Nah, itulah beberapa cara yang dapat kalian gunakan untuk mengatasi jaringa internet yang lemot terutama pada jaringan Indosat. Berdasarkan pengalaman saya, cara yang paling ampuh adalah cara yang bernomor 1, 2, dan 4.
Demikian pembahasan kali ini mengenai cara mengatasi jaringan lemot di indosat serta cara ini sangat mudah untuk diterapkan, sekian semoga bermanfaat Terima Kasih.
Selamat Mencoba.
Cara memasang Twibbon Idul Fitri 2023
Twibbon Idul Fitri 2023
8 Game Sepak Bola Terbaik Ratings Tinggi Terbaru & Terupdate
5 Cara Membersihkan Lensa Kamera HP yang Buram, 100% Ampuh